Kamis, 15 Januari 2009

Java Reconstrution Fund (JRF) Berikan Bantuan Heritage di Jagalan

[bantul,15-01-09] Jagalan. Bantul, yang terletak di kawasan Kotagede mendapatkan bantuan 250 juta khusus pembangunan kembali Heritage (cagar budaya).

Menurut Sholeh Udden, Lurah Jagalan, ketika ditemui di kantornya Selasa, 13-01-09. bantuan akan digunakan untuk Rehab rumah tradisional (joglo), pelatihan rekonstruksi rumah tradisional, perbaikan pos malang (pos jaga pasukan mataram) serta bantuan stimulus untuk kelompok kesenian.

Sementara itu, Jagalan juga menerima bantuan dari pihak yang sama, untuk pembangunan lingkungan atau BDL sebesar 250 juta. Sehingga total bantuan sebesar 500 juta.